• About
  • FAQ
  • Landing Page
  • Buy JNews
Newsletter
Rokapress
Advertisement
  • Beranda
  • Pendidikan
  • Politik
  • Hukrim
  • Ekonomi
  • Budaya
  • Opini
  • Wisata
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Pendidikan
  • Politik
  • Hukrim
  • Ekonomi
  • Budaya
  • Opini
  • Wisata
No Result
View All Result
Rokapress
No Result
View All Result
Home

Asistensi Mengajar, Kegiatan Learning by Doing yang Dirancang Dapat Mendekatkan Mahasiswa dengan Realitas Pendidikan di Masyarakat

Prodi PGSD STKIP Rokania Telah Melaksanakan Asistensi Mengajar di Enam Sekolah Mitra

Rokapress by Rokapress
Desember 27, 2022
in Pendidikan
0
Pariang SS

Sambutan Kaprodi PGSD Rokania, Pariang Sonang Siregar, dalam salah satu acara penjemputan mahasiswa Asistensi Mengajar (foto: Syafni)

224
SHARES
1.7k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Asistensi Mengajar, Kegiatan Learning by Doing yang Dirancang Dapat Mendekatkan Mahasiswa dengan Realitas Pendidikan di Masyarakat.

Mahasiswa di perguruan tinggi memiliki bekal pengetahuan yang luas dan dengan jumlah yang besar dapat memberikan andil bagi perbaikan pendidikan di lingkungannya. Terlebih melalui pengembangan Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang kini dikembangkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) memberikan kesempatan untuk mengembangkan minat dan potensi mahasiswa dalam bidang pendidikan dengan berkiprah, turut serta dalam mengajarkan dan memperdalam ilmunya dengan menjadi guru di satuan pendidikan. Salah satu bentuk kegiatan di luar kampus yang dapat dilakukan adalah melalui program Asistensi Mengajar yang difokuskan pada proses untuk mendukung pembelajaran.

Related articles

Temu tokoh

Temu Ramah Tokoh Rokan Hulu Bahas Strategi Penanggulangan Penyakit Masyarakat

November 15, 2025
Unand

Universitas Rokania dan Universitas Andalas Tanda Tangani MoU dan Gelar Kuliah Umum Bertema “Menulis Karya Ilmiah”

November 13, 2025

Asistensi Mengajar berupa kegiatan yang terkait dengan proses pembelajaran maupun kegiatan yang mendukung berlangsungnya pembelajaran, termasuk mengembangkan komunitas pembelajar di masyarakat sebagai penopang pendidikan formal. Kegiatan pembelajaran Asistensi Mengajar (AM) diharapkan dapat memberikan pengalaman belajar bagi mahasiswa, terutama dalam hal pengalaman mengajar, memperluas wawasan, pelatihan dan pengembangan kompetensi yang diperlukan dalam bidangnya, peningkatan keterampilan, kemandirian, tanggung jawab, dan kemampuan dalam memecahkan masalah.

Kegiatan pembelajaran Asistensi Mengajar yang dikembangkan di perguruan tinggi, terutama di Program Studi (Prodi) Pendidikan Guru  Sekolah Dasar (PGSD) sejalan dengan upaya untuk mencetak calon-calon pendidik yang nantinya siap, tanggap dan mengerti bahwa tugas pendidik tidak hanya memberikan materi tetapi justru yang lebih penting adalah menanamkan sikap karakter unggul pada diri peserta didik. Mengacu pada Permendiknas Nomor 16 tahun 2007 tentang Standar Kualifikasi Akademik dan Kompetensi Guru, maka seorang guru/pendidik harus memiliki 4 (empat) kompetensi yang dikembangkan secara utuh, yaitu kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial dan kompetensi profesional.

Keempat kompetensi tersebut terintegrasi dalam kinerja guru, danu ntuk memperoleh keempat kompetensi tersebut lulusan perguruan tinggi kependidikan memerlukan praktik dan kegiatan di luar kampus untuk mengasah dan mengembangkan skill pendidik sekaligus membukakan cakrawala dunia pendidikan di Indonesia. Kegiatan pembelajaran Asistensi Mengajar merupakan kegiatan learning by doing di luar kampus yang dirancang dapat mendekatkan mahasiswa dengan realitas pendidikan di masyarakat, mengimplementasikan ilmu yang telah didapat serta berkontribusi dalam pengembangan pendidikan khususnya pengajaran secara langsung. Mahasiswa dapat belajar di sekolah, komunitas pendidikan, bahkan di pendidikan informal masyarakat.

Harapannya dengan kegiatan pembelajaran ini mahasiswa benar-benar mampu menyelami kondisi pendidikan di Indonesia. Sehingga ketika lulus dan berkiprah di dunia pendidikan mampu menjadi pendidik profesional, mampu mengembangkan pendidikan di lingkungannya dan memecahkan permasalahan pendidikan melalui beragam inovasi pembelajaran.

Prodi PGSD STKIP Rokania telah melaksanakan kegiatan Asistensi Mengajar di 6 (enam) sekolah mitra yang berada di Kecamatan Rambah dan Kecamatan Rambah Samo, Kabupaten Rokan Hulu. Mahasiswa yang mengikuti program tersebut sebanyak 26 orang yang menyebar di sekolah mitra tersebut. Mereka memperdalam pengalaman mengajar secara langsung sehingga kemampuan pedagogik mereka terasah.

 

Penulis: Pariang Sonang Siregar, M.Pd. (Ketua Prodi PGSD STKIP Rokania)

Editor  : Hasrijal, S.Si., MM.

Tags: Asistensi Mengajarlearning by doingPariang Sonang SiregarProdi PGSDSTKIP Rokania
Share90Tweet56

Related Posts

Temu tokoh

Temu Ramah Tokoh Rokan Hulu Bahas Strategi Penanggulangan Penyakit Masyarakat

by Rokapress
November 15, 2025
0

Rokan Hulu, 15 November 2025 – Pengurus Daerah Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Rokan Hulu menyelenggarakan acara “Temu Ramah Silaturahim...

Unand

Universitas Rokania dan Universitas Andalas Tanda Tangani MoU dan Gelar Kuliah Umum Bertema “Menulis Karya Ilmiah”

by Rokapress
November 13, 2025
0

Rokan Hulu, 13 November 2025 — Universitas Rokania menjalin kolaborasi strategis dengan Universitas Andalas Padang melalui penandatanganan Memorandum of Understanding...

Kubu Patembang

Universitas Rokania dan Pemerintah Dusun Kubu Patembang Jalin Kerja Sama Pengabdian: Perkuat Layanan Informasi bagi Generasi Muda

by Rokapress
November 13, 2025
0

Rokan Hulu, 13 November 2025 — Universitas Rokania kembali menunjukkan komitmennya dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya bidang pengabdian...

wasdalbin

LLDIKTI Wilayah XVII Lakukan Monev Wasdalbin di Universitas Rokania: Perkuat Komitmen terhadap Mutu Pendidikan Tinggi

by Rokapress
November 7, 2025
0

Rokan Hulu, 6 November 2025 — Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah XVII Riau dan Kepulauan Riau melaksanakan kegiatan Monitoring...

Insyirah

Universitas Rokania dan IKT Al Inssyirah Pekanbaru Perkuat Kolaborasi Tri Dharma Perguruan Tinggi

by Rokapress
Oktober 29, 2025
0

Pekanbaru, 29 Oktober 2025 — Universitas Rokania resmi menjalin kerja sama strategis dengan Institut Kesehatan dan Teknologi (IKT) Al Inssyirah...

Load More
  • Trending
  • Comments
  • Latest
Rona Rizki Daulay

Teks Argumentasi tentang Pendidikan

November 25, 2023
Lingkungan sekolah yang bersih

Pentingnya Menjaga Kebersihan dan Kenyamanan di Lingkungan Sekolah

November 25, 2023
Kedatangan Bangsa

Peristiwa Kedatangan Bangsa Barat

November 26, 2023
Tumbuhan Kunyit

Khasiat Daun Kunyit Dapat Meredakan Kembung pada Bayi

Agustus 30, 2022
Pinang Merah, Tanaman Hias Indah di Kampus Rokania

Pinang Merah, Tanaman Hias Indah di Kampus Rokania

3
Pola Hidup Sehat, dengan Olahraga SKJ dan Bola Voli.

Pola Hidup Sehat, dengan Olahraga SKJ dan Bola Voli.

2
Riau Open Championship 2021 Sukses Dilaksanakan

Riau Open Championship 2021 Sukses Dilaksanakan

2
HIMA PTI Akan Adakan Kompetisi Sains Informatika (KSI) dan Olimpiade Informatika

HIMA PTI Akan Adakan Kompetisi Sains Informatika (KSI) dan Olimpiade Informatika

2
Rancang Bangun

Membaca Rancang Bangun Diri Sendiri

November 25, 2025
qadha qadar

QQT: Qadha, Qadar, dan Takdir

November 21, 2025
Temu tokoh

Temu Ramah Tokoh Rokan Hulu Bahas Strategi Penanggulangan Penyakit Masyarakat

November 15, 2025
Unand

Universitas Rokania dan Universitas Andalas Tanda Tangani MoU dan Gelar Kuliah Umum Bertema “Menulis Karya Ilmiah”

November 13, 2025

Rokapress

Situs berita kebanggaan anak bangsa

Categories tes

  • Budaya
  • Ekonomi
  • Hukrim
  • Literasi
  • Olahraga
  • Opini
  • Pendidikan
  • Politik
  • SainsTek
  • Uncategorized
  • Wisata

Tags

Abdul Putra Ginda Hasibuan Adyanata Lubis ALK Angler Lancang Kuning Arisman Asistensi Mengajar Aula PUTERA Desmelati Dr. Desmelati M.Sc. Hasrijal Hasrijal Farmaduansa Hasrijal SSi MM Hermawan HIMA PBSI Hima PGSD Jufri mancing asyik Musala Ar-Rahman Nuratika Pariang Pariang Sonang Siregar PBSI Pencak Silat Pertukaran Mahasiswa Merdeka PGSD PJKR PLP-I PTI Qurban Rita Arianti Rokan Hulu rokania Rokania FC SKJ STKIP Rokania Suhermon Suparman Syahrizal Fadhli Tito Yudistiro Tofikin twibbon rokania UKMI Al-Madani Universitas Rokania Yayasan Rokan Riau Raya YR3

Newsletter

[mc4wp_form]

  • About
  • FAQ
  • Support Forum
  • Landing Page
  • Buy JNews
  • Contact Us

© 2017 JNews - Crafted with love by Jegtheme.

No Result
View All Result
  • Contact Us
  • Homepages

© 2018 Rokapress by Raja Coding.