Pasir Pengaraian (03/11/2021) – Persatuan Insinyur Indonesia (PII) Wilayah Riau, yang beralamat di Jalan Jend. Sudirman No. 253 – 255 Pekanbaru, saat ini sedang melakukan seleksi atau penjaringan calon ketua untuk periode 2021 – 2024. Informasi ini didasarkan dari Pengumuman yang dikeluarkan oleh Ketua Tim Penjaringan Calon Ketua PII Wilayah Riau, Prof. Dr. Eng. Ir. Azridjal Aziz, ST.,MT.,IPU, baru-baru ini. Selain itu juga disampaikan oleh Adyanata Lubis, S.Kom., M.Kom, dari PII Cabang Rokan Hulu.
Adapun persyaratan untuk ikut seleksi calon ketua tersebut sebagai berikut:
- Memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) Persatuan Insinyur Indonesia aktif;
- Memiliki pengalaman sebagai Pengurus PII Wilayah Riau;
- Tidak sedang menjabat pada Pengurus Persatuan Insinyur Indonesia Cabang (dinyatakan dengan surat pernyataan);
- Bersedia meluangkan waktu untuk organisasi PII (dinyatakan dengan surat pernyataan).
Pengumpulan berkas persyaratan tersebut paling lambat hari Senin, 8 November 2021. Semua berkas persyaratan itu diserahkan kepada Ketua Penjaringan Calon Ketua PII Wil Riau melalui WA ke nomor: 085263006442.
Untuk diketahui bahwa agenda seleksi penjaringan calon Ketua PII Wilayah Riau tersebut dimulai tanggal 4 November 2021 dengan Rapat Panitia Penjaringan. Kemudian pada 5 November 2021 dilakukan Rapat Komisi A dan tanggal 6 November 2021 dilanjutkan dengan Rapat Komisi B. Kemudian pada 8 November 2021 adalah Batas Akhir Penyerahan SURAT MANDAT sebagai perwakilan cabang untuk mengikuti Musyawarah Wilayah (Muswil). Batas akhir penerimaan berkas Calon Ketua Wilayah juga tanggal 8 November 2021. (hf)