Pengajaran Sejati
Pengajaran Sejati mengarah kepada sebuah proses atau cara yang sebenarnya untuk mencapai suatu target, dimana proses tersebut dapat ditemui didalam diri sendiri. Proses itu ialah pendidikan yang menjadi sebuah jembatan untuk menghubungkan seseorang untuk dapat bertemu dengan kesuksesan, melalui kesadaran untuk dapat mengenyamnya. Namun, sayangnya masih banyak masyarakat dan pemuda di Indonesia kurang memiliki kesadaran akan hal tersebut sehingga menciptakan argumen “untuk apa pendidikan? Untuk apa kuliah?” Padahal, dengan melewati proses ini akan dapat lebih mudah mengubah kehidupan yang lebih maju.
Menurut data Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil (DUKCAPIL), penduduk di Indonesia pada tahun 2022 berjumlah 275,36 juta jiwa. Dari jumlah tersebut hanya 6,41% yang sudah merakit pendidikan hingga Perguruan Tinggi. Pada tahun yang sama Indonesia menempati peringakat 130 dari 199 negara di tingkat global serta Indonesia ditempatkan pada peringkat 10 dari 11 negara Asia Tenggara, ini merupakan survei berdasarkan laporan World Population Review dengan judul Average IQ Country 2022. Dari hasil jumlah survei yang telah dilakukan dapat kita simpulkan bahwa Indonesia masih tertinggal sangat jauh dengan negara-negara di dunia dalam hal pendidikan.
Oleh karena itu, marilah kita berlomba-lomba untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) di Indonesia agar kita dapat bersaing secara sehat dengan negara-negara lain, salah satu caranya ialah dengan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Di Indonesia, terdapat banyak Perguruan Tinggi yang berkualitas dan tentunya mampu menghasilkan bibit unggul yang berbobot, baik secara akhlak maupun intektual.
Salah satu diantaranya yaitu Universitas Rokania yang merupakan universitas swasta dan terakreditasi B (baik), memiliki tekad serta tujuan untuk menata kehidupan untuk masa depan. Universitas Rokania menuntun mahasiswanya untuk berproses meningkatkan potensi diri agar dapat menghadapi kerasnya kehidupan yang akan dating. Selain itu Universitas Rokania juga menyediakan banyak beasiswa sehingga, tidak ada alasan bagi generasi muda untuk tidak melanjutkan studinya dalam masalah perekonomian, selain itu terdapat juga Program Studi yang siap untuk bertempur mencerdaskan dan mendidik anak-anak bangsa.
Jangan membuat sebuah alasan untuk berhenti dan berpaling dari dunia pendidikan sebab jika terus berproses dan selalu mengasah potensi diri sehingga mampu menemukan jati diri sendiri tanpa memikirkan kekurangan dan tidak mudah untuk menyerah, maka kita mampu menembus indahnya kesuksesan. Maka dari itu, ayo bergabung bersama kami di Universitas Rokania bersama merintis dunia pendidikan demi Indonesia Maju. (Disusun dari berbagai sumber)
Penulis: Thiara Adfimaharani (Ketua Tim), Berlian Balkisz, Asmi Nasution, Annur Rosida Hasibuan, Yuni Sarah Pane.