Latihan Pencak Silat Rutin Demi Jaga Konsistensi Pesilat
Oleh: Ferri Hendryanto, M. Pd.
Latihan silat mahasiswa Rokania yang dilakukan secara rutin setiap Kamis pagi ditujukan demi menjaga konsistensi pesilat. Para pesilat diharapkan tetap dalam kondisi prima setiap saat. Untuk itulah diadakan latihan rutin tersebut. Pesilat harus terus berbenah diri dalam latihan dengan beberapa tujuan, yaitu: 1) demi menjaga kondisi fisik yg baik; 2) menyempurnakan penguasaan teknik silat yang digunakan; 3) pematangan taktik dalam rangka meningkatkan prestasi dalam cabang olahraga pencak silat.
Beberapa prestasi yang telah ditorehkan oleh pesilat dari Universitas Rokania sampai saat ini antara lain Juara III pada Selekda yang diadakan Bapomi Riau untuk ajang POMNAS. Selekda ini diadakan di Kalimantan Tengah, yang diikuti oleh seluruh perguruan tinggi yang ada di provinsi Riau. Sementara itu dari pencak silat kategori seni, prestasi pesilat Rokania sejauh ini sangat baik. Berkaca pada hasil pertandingan yang diikuti baru-baru ini di Universitas Riau, yaitu kejuaraan pencak silat antar mahasiswa se-Sumatra, bahwa pesilat Rokania mampu meraih Juara I untuk jurus tunggal putra.
Ini menjadi tantangan bagi pesilat dan pembina pencak silat Rokania untuk terus mempertahankan prestasi yang telah diraih supaya jangan sampai menurun. Diharapkan prestasi tersebut ditingkatkan sampai pada ajang nasional dan internasional nantinya. Oleh karena itu, perlu kiranya seluruh pesilat Rokania untuk rutin berlatih dengan keras dan sungguh-sungguh demi prestasi yg jauh lebih baik lagi.
Namun dari itu para mahasiswa pesilat harus disiplin mengatur waktu antara berlatih dan belajar. Berlatih itu perlu untuk beberapa hal yang disebutkan di atas sedangkan belajar itu juga perlu untuk meraih gelar sarjana di Universitas Rokania. Perlu diketahui bahwa para pesilat Rokania tidak semuanya berasal dari Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) saja tetapi mencakup seluruh program studi yang ada di Universitas Rokania.
Discussion about this post