Pasir Pengaraian (8/11/2021) – Acara Seleksi Atlet Pencak Silat Perguruan Setia Hati Terate (PSHT) tingkat Kabupaten Rokan Hulu telah selesai dilaksanakan pada Ahad (07/11/2021) kemarin. Seleksi berjalan dengan lancar. Ada 125 partai pertandingan yang dilakukan. Semua telah berjalan dengan sukses.
Seleksi ini telah menghasilkan para juara-juara yang dipersiapkan untuk menghadapi Pekan Olahraga Kabupaten Rokan Hulu (PORKAB) dan event lainnya. Juara Umum I diraih oleh atlet Kec. Ujungbatu sedangkan Juara Umum II diraih oleh atlet Kec. Pagaran Tapah. Sedangkan Juara Umum III oleh atlet Kec. Rambah Hilir.
Dalam kesempatan pada acara penutupan, Pengurus PSHT Kabupaten Rokan Hulu menyampaikan harapannya agar dengan seleksi ini dapat menghasilkan pesilat-pesilat unggul dari PSHT. Dan diharapkan mampu mewakili dan bersaing di tingkat daerah maupun nasional.
Terakhir dalam acara sambutan, Dr. Desmelati, S.Pi., M.Sc., Ketua STKIP Rokania, yang memfasilitasi acara ini menyampaikan harapannya agar para atlet tetap bersikap sportif. Sikap sportivitas ini dapat diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari seperti menghormati para senior atau orang tua dan mengayomi para junior atau adik-adiknya. Untuk ke depannya, jika ada pelaksanaan acara seperti ini maka STKIP Rokania akan berusaha untuk memberikan layanan dan fasilitas yang lebih baik.
Selain itu beliau juga menginformasikan kepada para atlet pencak silat remaja agar nantinya tetap melanjutkan pendidikannya. Untuk tamatan SMA jika ingin menekuni bidang olah raga seperti pencak silat ini dapat melanjutkan pada prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan & Rekreasi (PJKR) dan Program Studi ini ada di Rokania. Ada berbagai macam beasiswa yang dapat diperoleh para mahasiswa. (hf)