WISATA PETIK BUAH KEBUN JAMBU MADU DI DESA MAHATO SAKTI
(OLEH RISMAYANA)
Desa Mahato sakti adalah salah satu desa yang berlokasi di Kecamatan Tambusai Utara, Kabupaten Rokan hulu, Provinsi Riau. Pada Masa Pandemi Covid-19 yang berkepanjangan ini tidak menyurutkan semangat kreativitas seseorang dalam berinovasi. Seperti yang dilakukan oleh Isanainy Ady, warga Mahato sakti, Riau.
Isanainy Ady menyulap kebun buah jambu air (madu) yang kaya kaya kandungan vitamin A dan vitamin C dalam buah jambu air mampu berfungsi sebagai antimikroba dan antioksidan. Keduanya mampu membantu tubuh melawan radikal bebas dalam tubuh. Adanya kandungan antioksidan juga mampu meningkatkan kekebalan tubuh, sehingga dapat membantu mencegah peradangan kulit dan penyakit jantung. Kebun jambu madu itu bisa dinikmati di lokasi wisata petik jambu di Desa Mahato sakti, Kecamatan Tambusai Utara, Kabupaten Rokan Hulu, Riau.
Terdapat kurang lebih 150 pohon jambu dan ada empat jenis jambu madu manis yang segar dan kaya akan vitamin A dan vitamin C dapat dinikmati di lahan seluas kurang lebih dari 2,5 hektar.
Isnainy Ady, seorang pengelola sekaligus pemilik wisata petik buah jambu juga mengatakan, awalnya tanaman buah jambu ini tidak untuk dijadikan tempat wisata petik buah, namun ide tersebut muncul karena banyaknya wisatawan yang ingin datang ke kebun jambu tersebut untuk berfoto dan cocok dijadikan tempat belajar untuk mengedukasi warga sekitar cara bercocok tanam jambu madu manis supaya berbuah lebat dan subur.
Dikebun wisata petik buah Jambu madu ini terdapat 5 macam jenis jambu madu seperti, jambu madu citra, jambu madu hijau, jambu keristal hitam, jambu madu kristal putih, dan jambu madu apel. Saat kita berkunjung di wisata petik buah jambu madu ini, kita akan merasakan sensasi memetik buah jambu madu seperti di kebun milik kita sendiri dan dapat dinikmati sepuasnya tanpa dipungut biaya.
Kita juga bisa memesan Jambu madu manis ini secara Online melalui sosial media yang sudah disediakan, akan tetapi mengenai harga tentunya akan berbeda dengan harga jika kita langsung kebun jambu manis madu tersebut.
Untuk variasi harga Jambu yang berkualitas per kilogram nya harga Rp 30.000,- dan wisata petik buah kebun jambu madu manis ini berbuah sebanyak 2 kali dalam 1 tahun.
Ket.: Foto-foto bersumber dari koleksi penulis.